Pertolongan Pertama Pada Luka Trauma ; Cuci tangan sebelum menyentuh luka (jika memungkinkan), Berikan tekanan pada daerah yang terdapat perdarahan (gunakan kain bersih), Bersihkan luka dengan air bersih, boleh menggunakan sabun (pastikan tidak ada benda/sisa kotoran untuk mengurangi infeksi), Keringkan luka dan daerah sekitar luka menggunakan kain bersih, Tutup luka dengan menggunakan
bahan yang tidak lengket, Cari pertolongan (puskesmas, klinik atau rumah sakit) Jika ada obat penghilang  nyeri. segera diberikan.

Pertolongan Pertama pada Luka Bakar : Lepaskan semua benda dari bagian tubuh sekitar luka, Alirkan air 10-20 menit pada kulit yang terbakar, Balut bagian yang terbakar, Panggil bantuan medis. Hindari penggunaan es batu, pasta gigi, dan minyak goreng.

 

Perawatan pada Luka Trauma di Rumah.: Jika mungkin , gunakan sarung tangan, Bersihkan luka terlebih dahulu, Bersihkan dari area paling kotor ke area paling
bersih (Jika mungkin gunakan NaCl 0.9 %), Luka tidak diolesi obat obatan kecuali
diresepkan dokter,  Tutup luka dengan kasa steril lembab dan kering
Luka tidak boleh ditutup terlalu kencang